Jakarta (Antara) - PT Intiland Development Tbk, perusahaan pengembang properti akan menyelenggarakan pameran properti terpadu "Intiland Expo 2013" pada tanggal 26 - 29 September 2013 di atrium pusat perbelanjaan Senayan City Jakarta.

"Expo selama empat hari bertujuan memperkenalkan kepada masyarakat karya-karya properti terbaik yang telah dibangun Intiland," kata Wakil Presiden Direktur dan CEO PT Intiland Development Tbk Suhendro Prabowo di Jakarta, Senin.

Suhendro menjelaskan, dalam kurun waktu lima tahun industri properti berkembang dengan pesat, sejalah dengan itu Intiland juga berhasil mengembangkan proyek-proyek baru mulai dari perumahan, apartemen, perkantoran, hotel, ritel, hingga kawasan industri.

Expo bertemakan "Living Well" bermakna sebagai perwujudan kehidupan nyaman dan berkualitas, dikelilingi oleh orang-orang yang disayangi dalam tempat tinggal yang nyaman serta lingkungan yang bersih dan menyenangkan serta didukung fasilitas terbaik, kata Suhendro.

Suhendro mengatakan, untuk hunian bertingkat Intiland akan memamerkan Aeropolis hunian terpadu dekat bandara udara Soekarno Hatta Tangerang, 1Park Avenue di Kebayoran Jakarta Selatan, Regatta Pantai Mutiara Jakarta Utara, Praxis dan Sumatra 36 di Surabaya.

Kemudian untuk perumahan Intiland menawarkan Talaga Bestari di Tangerang dan Serenia Hills Lebak Bulus Jakarta Selatan.

Sedangkan untuk perkantoran dipamerkan South Quarter di kawasan bisnis terpadu Jakarta Selatan dan Spazio di Surabaya.

Direktur Pemasaran PT Intiland Development Tbk Susan Pranata mengatakan, akan memberikan hadiah langsung kepada konsumen yang melalukan pembelian selama penyelenggaraan expo.

Susan menjelaskan, Intiland memiliki lebih dari 25 proyek pengembangan di berbagai segmen produk di sejumlah wilayah, dari jumlah tersebut 15 diantaranya merupakan proyek baru atau pengembangan yang sudah dan akan diluncurkan dalam waktu dekat.

Pengembangan ke depan, kata Susan, Intiland akan membangun proyek skala besar untuk segmen gedung bertingkat tinggi dengan berbagai peruntukan (high rise and mixed use) seperti apartemen, perkantoran, ritel.

Proyek itu meliputi Aeropolis Residence tahap III, Serenia Hills tahap II, 1Park Avenue, dan Praxis, serta sejumlah proyek baru yang akan diluncurkan dalam waktu dekat dengan lokasi di Jakarta dan Surabaya. 

Pewarta:

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2013