Mobil Samsat Keliling hadir melayani wajib pajak di PT Cemindo Gemilang Bayah, Kabupaten Lebak, yang dijadwalkan setiap akhir bulan, dan kali ini pada Kamis (28/10/2021).

Tim Pembina Samsat Banten terdiri dari PT Jasa Raharja Cabang Banten, Bapenda Banten dan Polda Banten bersama-sama mengadakan kegiatan yang diberi nama "Samsat Goes To Factory" dengan menyediakan mobil keliling di perusahaan-perusahaan yang memiliki buruh banyak, salah satunya di PT Cemindo Gemilang Bayah.

"Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi karyawan perusahaan termasuk warga sekitar bila ingin membayar pajak kendaraan bermotornya, yang tidak perlu mendatangkan kantor Samsat yang letaknya mungkin jauh dari tempat kerjanya," kata Aditya dari PT Jasa Raharja Cabang Banten, Jumat (29/10/2021).

Ia menjelaskan bahwa mobil samsat keliling ini bisa melayani tidak hanya pembayaran pajak kendaraan bermotor tahunan dengan cara tanpa antri dan bisa pula Drive Thru, juga sebagai tempat informawi cek pajak kendaraan bermotor dan konsultasu tentang keterjaminan Jasa Raharja.

"Tapi kalau mau ganti kaleng lima tahunan harus ke Kantor Cabang Samsat terdekat, disini tidak bisa melayaninya," kata Aditya.

Aditya didampingi Fahrul Roji dari Bapenda dan Bripka Devi dari Polda Banten mengimbau kepada wajib pajak untuk segera membayar pajak tepat waktu, apalagi tahun ini sampai akhir Desember Pemerintah Provinsi melalui Bapenda setempat memberikan denda PKB dan diskon pajak.
 

Pewarta: Ridwan Chaidir

Editor : Ridwan Chaidir


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2021