Real Sociedad melesat ke urutan kedua klasemen La Liga atau satu poin di bawah pemuncak klasemen Real Madrid setelah mengatasi perlawanan tim tamu Elche berkat gol menit-menit terakhir kapten Mikel Oyarzabal.

Oyarzabal mengoptimalkan kesalahan pertahanan lawan pada menit ke-81 guna mencetak gol kelimanya dari tujuh pertandingan pertama musim ini dan sekaligus membawa La Real menempel Real Madrid.

Baca juga: Liga Italia: Mourinho kambing hitamkan wasit dan VAR

Dalam pertandingan lain, tuan rumah Real Betis juga berhasil meraih poin penuh tanpa kebobolan setelah menyudahi perlawanan Getafe dengan 2-0 berkat dua gol yang diciptakan oleh Willian Jose pada menit 14 dan 55.

Tuan rumah Rayo Vallecano juga mencatat kemenangan ketika menyudahi pertandingan melawan Cadiz dengan 3-1.

Alvaro García membawa tuan rumah unggul pada menit kesembilan, namun disamakan pada menit ke-23 oleh Varazdat Haroyan sebelum dua gol dari Radamel Falcao dan Isi Palazon memastikan kemenangan Vallecano.

Osasuna yang bertandang ke kandang Mallorca juga membawa tiga poin setelah menang 3-2.

Mereka sempat tertinggal 1-2 sampai hampir pada satu jam pertandingan setelah Daniel Rodriguez membawa Mallorca menyamakan kedudukan 1-1 pada menit ke-11 untuk gol pembuka Osasuna yang dicetak Jose Angel pada menit kesembilan. Mallorca lalu memimpin berkat gol Fernando Nino pada menit 45+4.

Mengutip laman ESPN, pada babak kedua Osasuna bangkit dengan membuat dua gol yang masing-masing dicetak oleh Inigo Perez pada menit ke-58 dan Javier Martinez pada menit ke-88.
 

Pewarta: Jafar M Sidik

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2021