Perkembangan kasus COVID-19 di Provinsi Kalimantan Timur mengalami trend kenaikan yang siginifikan, bahkan dalam hitungan sepekan terakhir rata- rata terjadi penambahan kasus terkonfirmasi positif sebanyak 518 kasus per hari.

"Dari data harian yang dikeluarkan oleh Satgas COVID-19 Provinsi Kaltim terlihat terjadi peningkatan kasus positif hampir 100 persen dalam seminggu ini, dimulai tanggal 28 Juni terjadi penambahan kasus positif sebanyak 382 dan puncaknya pada 4 Juli terjadi penambahan kasus positif sebanyak 738 orang," kata Kadiskominfo Provinsi Kaltim, Muhammad Faisal di Samarinda, Ahad.

Baca juga: Satgas: Pelaku perjalanan internasional wajib jalani masa karantina 8x24 jam

Faisal menjelaskan berdasarkan data tersebut bila dicermati maka rata-rata dalam sehari ada 518 orang terpapar COVID-19 di Kaltim, karena total kasus positif sebanyak 3.626 dalam seminggu terhitung 28 Juni 2021 hingga 4 Juli 2021.

Faisal mengatakan peningkatan kasus tertinggi terjadi di Balikpapan, disusul Samarinda, Bontang, Kutai Kartanegara, Kutai Timur dan Berau.

"Signifikan terjadi lonjakan di kota Balikpapan 35,96% kasus terjadi dengan total 1.304 dalam seminggu atau rata-rata hariannya 186 orang positif COVID-19. Dengan kasus meninggal sebanyak 36 orang seminggu sehingga rata-rata sebanyak 5 orang meninggal setiap hari karena COVID-19 disana" lanjut Faisal menjelaskan.

Kota Samarinda dengan total kasus positif mingguan sebanyak 669 orang atau turut menyumbang kasus baru sebesar 18,45% dengan rata rata kasus harian sebanyak 95 orang.

Selanjutnya kota Bontang dengan 462 total kasus mingguan, lanjut Kabupaten Kutai Kertanegara 405 kasus dan Kab. Kutim dengan 369 kasus positif.

"Dilanjutkan dengan Berau ada 362 kasus mingguan kemudian Kubar, PPU, Paser dan Mahulu. Kasus meninggal juga lagi tinggi di Kaltim minggu ini dengan total sebanyak 84 orang dengan rata rata 7 orang per hari" lanjutnya.

Ia menegaskan bahwa dara ini hanya sebuah rekap dari laporan harian, namun perlu disadari bahwa terjadi peningkatan yang signifikan dalam seminggu ini di Provinsi Kaltim.

"Mari kita disiplin dengan protokol kesehatan COVID-19 dengan 5 M dan jika merasa kurang sehat seperti demam segera periksakan diri sehingga bisa diambil langkah yang baik dan benar untuk kesehatan diri kita, keluarga dan lingkungan" kata Faisal mengakhiri. ***3***

Pewarta: Arumanto

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2021