Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Tangerang memberikan 30.000 bibit tanaman produktif dan 7.000 benih ikan kepada 14 Kelompok Wanita Tani (KWT) se-Kota Tangerang sebagai bagian dari program ketahanan pangan pada masa pandemi.
Kepala DKP Kota Tangerang Abduh Surahman di Tangerang, Senin, mengatakan pengambilan bibit tanaman produktif dan benih ikan oleh KWT dapat dilakukan di Kantor Unit Pelayanan Teknis (UPT).
Baca juga: PMI Kota Tangerang salurkan 410 kantong plasma konvalesen
"Setiap KWT dapat mengambil benih ikan dan bibit tanaman di kantor UPT," katanya saat kegiatan tebar benih ikan dan penyerahan bibit tanaman di RW 22 Perumahan Garden City, Kelurahan Gebang Raya, Periuk, Senin."Setiap KWT dapat mengambil benih ikan dan bibit tanaman di kantor UPT," katanya saat kegiatan tebar benih ikan dan penyerahan bibit tanaman di RW 22 Perumahan Garden City, Kelurahan Gebang Raya, Periuk, Senin.
Abduh mengatakan program ketahanan pangan di masa pandemi saat ini terus dioptimalkan dalam mendorong kemandirian warga dalam memenuhi kebutuhan pangan.
Melalui pembinaan dan pemberian bibit yang dilakukan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang diharapkan dapat bermanfaat untuk warga termasuk yang terdampak COVID-19 secara langsung.
Pemanfaatan lahan yang terbatas bukan menjadi halangan dengan kreatifitas. Maka itu, kata dia, DKP Kota Tangerang akan membantu setiap program warga dalam bidang pangan. "Kita siap bantu warga dalam mengembangkan ketahanan pangan dan sudah banyak yang berhasil," katanya.
Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan ketahanan pangan menjadi program yang diprioritaskan selama masa pandemi. Warga diharapkan bisa memanfaatkan area yang ada menjadi lahan produktif.
Pemberian bibit tanaman dan benih ikan diharapkan memotivasi warga untuk terus bertani di masa pandemi. Keberhasilan yang telah dilakukan warga seperti RW 22 Perumahan Garden City dengan memanfaatkan tandon untuk pengembangan harus dicontoh.
"Saat pandemi sebagai sarana budi daya ikan dan nantinya bisa jadi area wisata keramba jika pandemi telah usai," kata Wali Kota Arief R Wismansyah
COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2021
Kepala DKP Kota Tangerang Abduh Surahman di Tangerang, Senin, mengatakan pengambilan bibit tanaman produktif dan benih ikan oleh KWT dapat dilakukan di Kantor Unit Pelayanan Teknis (UPT).
Baca juga: PMI Kota Tangerang salurkan 410 kantong plasma konvalesen
"Setiap KWT dapat mengambil benih ikan dan bibit tanaman di kantor UPT," katanya saat kegiatan tebar benih ikan dan penyerahan bibit tanaman di RW 22 Perumahan Garden City, Kelurahan Gebang Raya, Periuk, Senin."Setiap KWT dapat mengambil benih ikan dan bibit tanaman di kantor UPT," katanya saat kegiatan tebar benih ikan dan penyerahan bibit tanaman di RW 22 Perumahan Garden City, Kelurahan Gebang Raya, Periuk, Senin.
Abduh mengatakan program ketahanan pangan di masa pandemi saat ini terus dioptimalkan dalam mendorong kemandirian warga dalam memenuhi kebutuhan pangan.
Melalui pembinaan dan pemberian bibit yang dilakukan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang diharapkan dapat bermanfaat untuk warga termasuk yang terdampak COVID-19 secara langsung.
Pemanfaatan lahan yang terbatas bukan menjadi halangan dengan kreatifitas. Maka itu, kata dia, DKP Kota Tangerang akan membantu setiap program warga dalam bidang pangan. "Kita siap bantu warga dalam mengembangkan ketahanan pangan dan sudah banyak yang berhasil," katanya.
Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan ketahanan pangan menjadi program yang diprioritaskan selama masa pandemi. Warga diharapkan bisa memanfaatkan area yang ada menjadi lahan produktif.
Pemberian bibit tanaman dan benih ikan diharapkan memotivasi warga untuk terus bertani di masa pandemi. Keberhasilan yang telah dilakukan warga seperti RW 22 Perumahan Garden City dengan memanfaatkan tandon untuk pengembangan harus dicontoh.
"Saat pandemi sebagai sarana budi daya ikan dan nantinya bisa jadi area wisata keramba jika pandemi telah usai," kata Wali Kota Arief R Wismansyah
COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2021