Pemerintah Kota Tangerang Selatan memastikan seluruh tenaga medis yang bertugas di layanan kesehatan pemerintah dan swasta mengikuti vaksinasi COVID-19 yang mulai dilaksanakan Jumat ini.

"Kami pastikan seluruh tenaga kesehatan mengikuti proses vaksinasi COVID-19 yang mulai hari ini dilaksanakan," kata Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie usai memantau kegiatan vaksinasi COVID-19 di RSUD Kota Tangerang Selatan, Jumat.

Baca juga: Pemkot Tangsel siapkan 100 vaksinator COVID-19

Benyamin mengatakan dari hasil pemantauan yang dilakukan pada dua lokasi yakni Puskesmas Setu dan RSUD Tangerang Selatan, tak ada kendala yang ditemui.

Berbagai persiapan sudah dilakukan Pemkot Tangerang Selatan sejak dipilih sebagai daerah pertama di Banten bersama Kota Serang dalam menggelar vaksinasi COVID-19.

Ia berharap vaksinasi COVID-19 bisa berjalan lancar dan program pemerintah dalam mengentaskan pandemi ini bisa tercapai. Tenaga kesehatan yang menjadi sasaran utama dalam vaksinasi COVID-19 ini dapat sesuai target.

"Penyebaran COVID-19 yang saat ini sedang kita tekan dengan sosialisasi protokol kesehatan kepada masyarakat dan pemberian vaksin kepada tenaga kesehatan, pandemi ini bisa teratasi" katanya.

Sementara itu Dinas Kesehatan telah menerima dosis vaksin COVID-19 yang didistribusikan oleh Pemerintah Provinsi Banten, pada Selasa (12/1/2021).

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangsel Deden Deni dalam keterangannya mengatakan pada tahap pertama ini Dinas Kesehatan menerima sebanyak 8.920 dosis vaksin.

Ribuan vaksin tersebut langsung didistribusikan dari laboratorium kesehatan Dinas Kesehatan Provinsi Banten. Pendistribusian vaksin tersebut dilakukan dengan pengawalan ketat dengan sejumlah aparat keamanan.

Untuk tahap pertama, penyaluran vaksin akan dilakukan kepada tenaga medis yang sudah terdaftar. Pihaknya telah menyediakan sebanyak 67 fasilitas pelayanan kesehatan, yang terdiri dari 29 puskesmas, 1 rumah sakit umum, 23 rumah sakit swasta dan 14 klinik swasta.

"Proses vaksinasi dilakukan sesuai dengan jadwal pendaftaran yang dilakukan tenaga medis secara online. Kita siapkan tempat dan tenaga medis yang melakukan vaksinasi," katanya.

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Ridwan Chaidir


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2021