Viercorp Ltd menargetkan objek wisata kelas atas, Amanama Resort, Adonara, Nusa Tenggara Timur sudah bisa operasional Januari 2021.

“Peletakan batu pertama pembangunan hotel dan resor Amanama Resort dilakukan pada akhir 2019. Saat ini, pembangunannya sudah 85% dan diharapkan mulai beroperasi pada Januari 2021,” ujar Vier Abdul Jamal, Chairman sekaligus Chief Executive Officer (CEO) Viercorp Limited, dalam siaran pers, Selasa.

Dia menjelaskan, di tengah pandemi Covid-19, investasi tetap diperlukan sehingga ketika pandemi berakhir, ekonomi bisa lebih cepat bergulir. Di sisi lain, pembangunan resor juga menerapkan protokol kesehatan sesuai kebijakan pemerintah.

Vier optimistis industri pariwisata di NTT sangat prospektif. Karena itu, resor yang dibangunnya diintegrasikan dengan fasilitas kapal pesiar Adonara Discovery Bay dengan konsep high end/upscale resort. 

Wisatawan dapat menikmati keindahan Teluk Adonara secara langsung dari atas kapal. 

"Kami membidik wisatawan manca negara dan wisatawan nusantara yang gemar berwisata pantai dan laut,” katanya.

Menurut Vier, pihaknya melihat industri pariwisata NTT perlu dibangun secara terintegrasi. Hal itu guna menggairahkan sektor pariwisata yang sekaligus diharapkan dapat membantu pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar. 

"Kami melihat perlu dibangun industri pariwisata berikut seluruh pendukungnya, dari hulu hingga hilir. Tahap awal, kami rencanakan investasi Rp25 miliar untuk proyek ini," jelas dia.

Viercorp juga mengakuisisi perusahaan air minum dalam kemasan (AMDK) di Bogor, Jawa Barat, guna memasok kebutuhan air minum resor tersebut.

Produsen AMDK itu berusia 30 tahun dan memiliki pengalaman cukup panjang selama dua generasi di bisnis air minum dalam kemasan. 

"Tahap awal, untuk pilot project, Viercorp menyiapkan Rp20 miliar,” papar Vier. 

Menurut dia, produk pabrik itu juga dimanfaatkan untuk memasok kebutuhan air minum di bisnis hotel Viercorp. Selain itu, juga akan diperuntukan dalam program corporate social responsibility (CSR) Viercorp. 

"Kami akan membagikan air secara gratis kepada masyarakat setempat di lokasi resor berada. Terutama untuk mereka yang masih kesulitan mendapatkan air minum dan air bersih untuk keperluan mandi, cuci, dan kakus (MCK)," urai Vier.

Pewarta: Ganet Dirgantoro

Editor : Ridwan Chaidir


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2020