Pulo Cinta Eco Resort yang menjadi pariwisata andalan di Kabupaten Boalemo, Provinsi Gorontalo kembali dibuka dan menerima wisatawan dalam era normal baru.
General Manager Pulo Cinta, Rony Sedana di Gorontalo, Kamis mengatakan jika tempat itu kembali dibuka setelah penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
"Saat ini kami membuka kembali semua pelayanan dengan menerapkan protokol kesehatan dalam rangka pencegahan COVID-19," ujarnya.
Ia mengungkapkan jika telah tiga bulan lamanya resort yang berada di tengah laut dan memiliki pemandangan yang indah tersebut tidak menerima tamu.
"Setiap pengunjung yang datang akan kami ukur suhu tubuh, mencuci tangan dan protokol kesehatan lainnya," kata dia.
Sementara itu, Genenal Manager Promotion Pulo Cinta Joshua mengatakan jika saat ini pun mereka memberikan promo menarik bagi wisatawan yang ingin kesana.
"Promo yang diberikan yaitu Rp 2,5 juta untuk dua orang minimal menginap dua malam, itu dari harga normal yaitu Rp3,5 juta per malam," jelasnya.
Harga tersebut sudah termasuk biaya antar jemput, sarapan, snorkling, perahu, makan siang, makan malam dan suguhan keindahan alam pantai, laut biru, kumpulan ikan yang berenang serta pemandangan galaksi bima sakti saat malam hari.
COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2020
General Manager Pulo Cinta, Rony Sedana di Gorontalo, Kamis mengatakan jika tempat itu kembali dibuka setelah penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
"Saat ini kami membuka kembali semua pelayanan dengan menerapkan protokol kesehatan dalam rangka pencegahan COVID-19," ujarnya.
Ia mengungkapkan jika telah tiga bulan lamanya resort yang berada di tengah laut dan memiliki pemandangan yang indah tersebut tidak menerima tamu.
"Setiap pengunjung yang datang akan kami ukur suhu tubuh, mencuci tangan dan protokol kesehatan lainnya," kata dia.
Sementara itu, Genenal Manager Promotion Pulo Cinta Joshua mengatakan jika saat ini pun mereka memberikan promo menarik bagi wisatawan yang ingin kesana.
"Promo yang diberikan yaitu Rp 2,5 juta untuk dua orang minimal menginap dua malam, itu dari harga normal yaitu Rp3,5 juta per malam," jelasnya.
Harga tersebut sudah termasuk biaya antar jemput, sarapan, snorkling, perahu, makan siang, makan malam dan suguhan keindahan alam pantai, laut biru, kumpulan ikan yang berenang serta pemandangan galaksi bima sakti saat malam hari.
COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2020