Apalagi, festival gunungan lepet ini dihadiri oleh sejumlah wisatawan asing
Pekalongan (ANTARA) - Ratusan warga Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah berebut gunungan makanan seribu lepet dalam rangkaian pesta hasil bumi yang dilaksanakan di Desa Sidoarjo, Kecamatan Doro, Minggu.

Kepala Bidang Pariwisata Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Kabupaten Pekalongan Endang Lasmi di Pekalongan, Minggu, mengatakan bahwa pesta atau festival gunungan lepet tersebut menjadi daya tarik pariwisata di daerah setempat.

"Apalagi, festival gunungan lepet ini dihadiri oleh sejumlah wisatawan asing berasal dari Vietnam, Meksiko, Mali, Uganda, Ethiopia, Armenia dan Prancis," katanya.

Menurut dia, festival gunungan lepet ini, nantinya akan dipadukan dengan objek wisata Bengkelung Park yang berada di Desa Sidoarjo agar semakin menambah daya tarik pengunjung datang ke lokasi itu.

"Kami optimistis dengan perpaduan festival gunungan lepet dengan objek wisata Bengkelung Park akan meningkatkan kunjungan wisatawan ke lokasi itu, Tentunya, hal itu akan berdampak terhadap peningkatan perekonomian warga," katanya.

Objek wisata Bengkelung Park, kata dia, memiliki keindahan alam yang masih alami dimana warga ikut menjaga dan merawat kondisi objek wisata itu.

Kepala Desa Sidoarjo Asrori mengatakan festival gunungan lepet ini merupakan ciri khas masyarakat setempat untuk menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan hasil bumi dan kenikmatan.

"Gunungan lepet ini akan dibawa ke lokasi objek wisata Bengkelung Park untuk diperebutkan oleh masyarakat setempat," katanya.*


Baca juga: Ratusan warga Pekalongan berebut "Gunungan Gebral Syawalan"
 Baca juga: Dua kuintal getuk diperebutkan dalam gerebek di Magelang
 

Pewarta: Kutnadi
Editor: Dewanti Lestari
Copyright © ANTARA 2019