Jakarta (ANTARA) - Pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan mendapat kemudahan melaju ke babak kedua India Open 2022 setelah mengalahkan wakil tuan rumah Prem Singh Chouhan/Rajesh Verma dengan dua gim langsung 21-18, 21-10 di New Delhi, Selasa.

Ganda putra berjuluk The Daddies ini hanya butuh 24 menit untuk membukukan kemenangan perdana atas Prem/Rajesh.

Pengalaman The Daddies di turnamen dunia memainkan peran penting dalam kemenangan hari ini. Pada kedua gim, Hendra/Ahsan sempat melalui persaingan ketat di awal gim namun mereka bisa mengubah keadaan dan memegang dominasi.

Baca juga: Timnas bulu tangkis mundur dari turnamen India karena faktor stamina

Di gim pembuka, Prem/Rajesh berulang kali membuntuti perolehan skor Hendra/Ahsan bahkan sempat unggul 5-7 atas ganda putra Indonesia. Namun The Daddies sukses mengejar dan bahkan meninggalkan lawannya menjadi 11-7.

Keunggulan terus terjaga dan The Daddies pun mengantongi satu kemenangan melalui gim pertama.

Pada gim kedua Pram/Rajesh kembali melangkahi perolehan skor The Daddies 4-7. Pasangan peringkat dua dunia itu terlalu piawai bagi Prem/Rajesh dan tahu betul apa yang harus dilakukan untuk membalikkan keadaan.

Lagi-lagi skor Prem/Rajesh sempat statis di posisi tujuh, sementara The Daddies terus memupuk keunggulan dan membalikan skor menjadi 13-7.

Meski skor The Daddies dipastikan sulit dikejar, namun Prem/Rajesh masih memberikan perlawanan dan sukses menambah perolehan poin. Gim kedua pun berakhir dengan skor 21-10 bagi The Daddies.

Selanjutnya di babak 16 besar, satu-satunya wakil ganda putra Indonesia ini masih akan meladeni pasangan dari India antara Bhaskar Chakraborty/Kapil Chaudhary dan Shashwat Dalal/Satinder Malik.

Baca juga: PBSI harap promosi-degradasi pebulu tangkis tidak diperdebatkan
Baca juga: Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Eropa 2022 batal karena Omicron

Pewarta: Roy Rosa Bachtiar
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2022