jumlah warga yang telah mendapatkan dua dosis vaksin bertambah sebanyak 799.303 orang.
Jakarta (ANTARA) - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 mencatat sebanyak 97.318.649 warga Indonesia telah menerima dua dosis vaksin COVID-19 hingga Kamis pukul 12.00 WIB.

Berdasarkan data Satgas COVID-19 yang diterima ANTARA di Jakarta, jumlah warga yang telah mendapatkan dua dosis vaksin bertambah sebanyak 799.303 orang.

Sementara itu, sebanyak 680.183 orang menerima vaksin dosis pertama hari ini sehingga total sebanyak 140.885.229 orang telah mendapatkan satu dosis vaksin COID-19.

Baca juga: Kemenkes:Ada kecenderungan masyarakat tunda vaksinasi COVID-19

Sementara itu, hari ini tidak ada tenaga kesehatan yang menerima vaksin dosis ketiga. Dengan demikian, total penerima tiga dosis vaksin COVID-19 masih tetap 1.222.409 orang.

Pemerintah masih menargetkan 208.265.720 warga Indonesia menerima dua dosis penyuntikan vaksin COVID-19 agar kekebalan kelompok dapat terbentuk.

Baca juga: Bupati Manggarai Barat minta dukungan vaksin Sinovac untuk remaja

Pemerintah mengimbau setiap warga untuk segera melaksanakan vaksin COVID-19 secara lengkap. Selain terbukti aman, vaksin COVID-19 juga dapat melindungi warga dari mengalami gejala yang parah apabila sampai terinfeksi COVID-19.

Di samping itu, diharapkan semua pihak bekerja sama untuk mencegah terjadinya lonjakan kasus COVID-19 dengan terus disiplin menerapkan protokol kesehatan seperti memakai masker dengan benar, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, serta tak melakukan mobilisasi sosial di luar rumah bila tidak ada kepentingan yang mendesak.

#ingatpesanibu
#sudahvaksintetap3m
#vaksinmelindungikitasemua

Pewarta: Sanya Dinda Susanti
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2021