Jakarta (ANTARA) - Ragam peristiwa di wilayah Jakarta  sepekan Senin (1/6) hingga Jumat (6/6) telah diwartakan oleh Redaksi Metropolitan Kantor Berita ANTARA  mulai dari perpanjangan PSBB hingga membeludaknya antrean perpanjangan SIM.

Berikut berita pilihan  yang masih layak dibaca kembali sebagai sumber informasi di akhir pekan ini. Klik judul untuk membaca lebih lanjut.

Anies Baswedan resmi perpanjang PSBB Jakarta

Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan resmi memperpanjang masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di Jakarta, hingga 18 Juni 2020.

"Berdasarkan pertimbangan para ahli termasuk epidemiologi dan kesehatan masyarakat, kami menetapkan bahwa status PSBB di Jakarta ini diperpanjang," kata Anies dalam konferensi pers jarak jauh yang dilakukan di Balai Kota Jakarta, Kamis.

Juni, kata Anies, adalah sebagai masa transisi dari PSBB yang masif menuju kondisi aman, sehat dan produktif.

Pemprov DKI tetapkan protokol bagi 12 sektor selama PSBB transisi

Pemprov DKI Jakarta menetapkan protokol bagi 12 sektor kegiatan ekonomi dan sosial kemasyarakatan selama pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) transisi pada Juni 2020 ini.

Protokol tersebut antara lain pada rumah ibadah, jasa usaha makanan dan minuman, pasar rakyat, taman rekreasi dan kebun binatang, sarana olahraga, klinik kecantikan, fasilitas olahraga luar ruang (outdoor) dan taman, perindustrian, museum, kendaraan pribadi, kendaraan umum, hingga pusat perbelanjaan.

"Kami membagi kegiatan-kegiatan ini berdasarkan urutan pengendalian pergerakan penduduk agar tidak terjadi penyebaran COVID-19 dengan pengaturan protokol-protokol kesehatan," kata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Balai Kota Jakarta, Kamis.

DKI resmi terapkan PSBL tingkat RW dengan kasus COVID-19 tinggi

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengumumkan secara resmi pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Lokal (PSBL) di tingkat Rukun Warga (RW) dengan tingkat insiden (incindent rate/IR) atau angka kasus COVID-19 tinggi bersamaan dengan masa transisi pelonggaran pembatasan kegiatan di Ibu Kota selama pandemi COVID-19.

"Pengendalian yang ketat masih harus terjadi pada wilayah yang masih punya IR tinggi. Kami masih akan pantau, warga yang tinggal di kawasan itu masih tetap berada di rumah, segala kegiatan usaha, kegiatan sosial ekonomi ditutup," kata Anies dalam siaran langsung di kanal YouTube Pemprov DKI Jakarta, Kamis.

SIM Keliling beroperasi di Masjid At-Tin Jakarta Timur

Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya kembali melayani perpanjangan masa berlaku surat izin mengemudi (SIM) dengan mengoperasikan mobil SIM Keliling di halaman Masjid At-Tin TMII Jakarta Timur.

Berdasarkan informasi dari akun Twitter @tmcpoldametro yang diakses Rabu, pada pukul 09.00 WIB mobil SIM Keliling beroperasi untuk melayani perpanjangan SIM A dan SIM C.

Sementara untuk pemohon perpanjangan masa berlaku SIM wilayah Jakarta Pusat yang bertumpuk di Polsek Kemayoran, Ditlantas Polda Metro Jaya mengimbau untuk melakukannya di SIM Keliling tersebut.

Hindari antrean saat PSBB, Polda Metro perpanjang masa berlaku SIM

Surat Izin Mengemudi (SIM) yang masa berlakunya habis antara 17 Maret sampai 29 Mei 2020 diperpanjang sampai 29 Juni nanti demi menghindari antrian yang bisa melanggar aturan jaga jarak sosial selama masa Pembatasan Sosial Berskala Besar( PSBB) akibat pandemi virus corona di DKI Jakarta, kata seorang pejabat Ditlantas Polda Metro Jaya.

"Mulai 30 Mei 2020, di Satpas Polda Metro jaya memberikan pelayanan perpanjangan SIM. Oleh karena itu, dispensasi perpanjangan SIM juga turut diperpanjang yang awalnya 17 Maret Sampai 29 Mei, diperpanjang hingga 29 Juni 2020," kata Kasie SIM Regident Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol Lalu Hedwin di Jakarta, Selasa.

Gedung Bank BRI Life Jalan Paus terbakar

Gedung Bank BRI Life lantai 4 di Jalan Paus Raya, Pulo Gadung, Jakarta Timur terbakar pada Jumat malam.

Kepala Seksi Operasi Pemadam Kebakaran Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Gatot Sulaiman mengatakan, untuk sementara enam unit pemadam kebakaran telah diterjunkan ke titik lokasi kebakaran guna melakukan proses pemadaman api.

"Tim sudah dapat masuk ke dalam gedung yang terkunci dan tanpa satpam. Proses pemadaman dan operasi ventilasi sudah dilakukan," ujar Gatot saat dihubungi via pesan singkat, Jumat malam.

Jelang normal baru, Keuskupan Agung Jakarta siapkan pembukaan gereja

Keuskupan Agung Jakarta mempersiapkan pembukaan gereja menjelang diberlakukan normal baru usai Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Sekretaris Keuskupan Agung Jakarta Adi Prasojo mengatakan, pihaknya memastikan kesiapan peribadatan sehubungan dikeluarkannya surat edaran Menteri Agama.

"Kami sedang mematangkan protokol peribadatan dalam masa tatanan normal baru (new normal) yang sedang disusun," ujar Adi dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Rabu.

Pewarta: Fianda Sjofjan Rassat
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2020