Kami hingga kini tidak meminta tambahan keamanan karena masyarakat Lanny Jaya sudah terjun langsung untuk turut serta menjaga kondisi di wilayahnya masing-masing
Jayapura (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lanny Jaya, Provinsi Papua terus membangun koordinasi dengan para kepala distrik (kadistrik) atau kecamatan setempat guna mendukung aparat keamanan mengantisipasi keamanan di wilayah pegunungan, khususnya di daerahnya masing-masing.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lanny Jaya Christian Sohilait saat dihubungi ANTARA dari Jayapura, Selasa, mengatakan pihaknya baru selesai melaksanakan rapat bersama para kepala distrik membahas berbagai hal, termasuk keamanan di dalamnya.

"Saya kini berada di Tiom dan malam ini  baru selesai menggelar rapat di mana diharapkan kondisi di Lanny Jaya dapat berjalan kondusif hingga ke depan," katanya.

Menurut dia, baik pemkab maupun masyarakat Lanny Jaya mengaku siap memberikan berbagai dukungan terhadap upaya aparat dalam menjaga keamanan di wilayahnya.

"Kami hingga kini tidak meminta tambahan keamanan karena masyarakat Lanny Jaya sudah terjun langsung untuk turut serta menjaga kondisi di wilayahnya masing-masing," ujarnya.

Baca juga: Pemkab Lanny Jaya jamin keamanan tenaga kesehatan

Baca juga: Pemkab Lanny Jaya minta aktifitas belajar-mengajar berjalan pascarusuh


Dia menjelaskan masyarakat turut berpatroli bersama aparat keamanan yang ditugaskan menjaga keamanan pada berbagai titik di Lanny Jaya.

"Aparat keamanan juga telah menjamin keamanan di Lanny Jaya sehingga masyarakat dapat beraktivitas seperti biasa," katanya.

Polisi tembak mati 2 anggota KKB di Lanny Jaya


Pihaknya berharap pascarusuh di Jayapura dan Wamena belum lama ini, kondisi keamanan Papua dapat berangsur pulih, demikian Christian Sohilait.

Baca juga: Kabupaten Lanny Jaya, Papua jadi tempat aman bagi pengungsi

Baca juga: Sejumlah dokter di Lanny Jaya pilih bertahan untuk layani warga

Baca juga: Warga Lanny Jaya di Wamena diminta kembali beraktivitas

 

Pewarta: Hendrina Dian Kandipi
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2019