Luas panen padi menurun sepanjang 2024. Petani mengangkut karung berisi gabah usai dipanen di area persawahan di Kota Serang, Banten, Selasa (4/2/2025). Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat total luas panen padi sepanjang tahun 2024 mencapai 10,05 juta hektare atau mengalami penurunan sebesar 0,17 juta hektare dibanding 2023, dimana penurunan luas panen sepanjang Sub Round 1 atau Januari-April 2024 akibat luas panen yang bergeser pada 2024 sebagai dampak fenomena El Nino di semester II 2023 menjadi penyumbang utamanya. ANTARA FOTO/Angga BudhiyantoANTARA FOTO/Angga Budhiyanto (ANTARA FOTO/Angga Budhiyanto)