Pandeglang (ANTARABanten) - Pemerintah Kabupaten Pandeglang akan memperbaiki pinggir jalan yang amblas berlokasi di Kampung Pasir Kanji Desa Banjarwangi Kecamatan Pulosari akibat diterjang air hujan yang cukup besar ada Selasa (7/12).
"Saya sudah melihat lokasi itu, dan sudah menginstruksikan Dinas Pekerjaan Umum agar segara menanganinya," kata Penjabat Bupati Pandeglang Asmudji di Pandeglang, Kamis.
Menurut dia, lokasi yang amblas itu dekat dengan jembatan sehingga jika dibiarkan khawatir mengakitkan jembatan juga rusak.
Pantauan lapangan, pinggir jalan yang amblas itu awalnya merupakan gebing itu berada dekat jembatan yang menjadi batas Desa Banjarwani dengan Desa Sukasari Kecamatan Pulosari.
Tebing tersebut, longsor dan amblas karena tidak kuat menahan limpahan air air cukup besar, menyusul terus-menerusnya hujan turun dengan intensitas lebat di wilayah itu.
"ketika hujan turun, saluran air tidak mampu menampung debit air, akibatnya air langsung ke jalan dan kemudian
membuat sisi jalan amblas beberapa meter,? kata Rahman, warga Desa Pasir Kanji.
Bahkan, ungkap dia, pintu rumah salah seorang warga yang ada dekat dengan aliran sungai bagian belakangnya sempat rusak diterjang air.
"Akibat pintu rusak, air langsung masuk ke dalam rumah dan merusak berbagai peralatan elektronik," katanya.
Kepala Seksi Jalan dan Jembatan UPT Selatan Dinas Bina Marga Provinsi Banten Arlan secara terpisah mengaku, telah mengetahui amblasnya pinggir jalan tersebut, karena saat kejadian sedang berada di lokasi.
"Saat kejadian, saya sedang di lokasi dan sempat mengecek ambrolnya sisi jalan tersebut," katanya.
Ia mengaku, akan mengusulkan perbaikan amblesnya sisi jalan ini ke Pemprov Banten, dan diharapkan pada 2011 ada alokasi anggaran untuk perbaikan.
"Kami akan mengusulkan perbaikan ini dan mudah-mudahan disetujui, sehingga pada 2011 ada alokasi anggaran," katanya.
Pinggir Jalan Amblas Segera Diperbaiki
Jumat, 10 Desember 2010 16:07 WIB