Pemerintah Kabupaten Serang melalui Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan Statistik (Diskominfosatik) akan melaksanakan peluncuran Sensus Penduduk 2020 di Lapangan Tenis Indoor Kabupaten Serang pada Kamis (23/1).

Kepala Diskominfosatik Kabupaten Serang Anas Dwi Satya dalam siaran pers di Serang, Rabu, mengatakan peluncuran Sensus Penduduk 2020 tersebut bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Serang dengan target masyarakat mengetahui program tersebut.

“'Launching' sensus kependudukan nanti akan dibuka oleh Ibu Bupati Ratu Tatu Chasanah,” ujar dia.

Anas menjelaskan sensus akan menggunakan metode kombinasi, yakni dengan cara "door to door" dan "online", dengan harapan masyarakat dapat melakukan validasi data dirinya melalui tautan https://sensus.bps.go.id dengan memasukan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Nomor Kartu Keluarga.

“Sensus mandiri atau secara 'online' dilaksanakan pada 15 Februari sampai 31 Maret 2020,” katanya.

Kepala Bidang Persandian dan Statistik Diskominfosatik Kabupaten Serang Shinta Asfilian Harjani mengatakan peluncuran Sensus Penduduk 2020 Kabupaten Serang itu merupakan yang pertama di Indonesia.

“Pelaksanakan sensus penduduk itu merupakan amanah Perpres Nomor 39 Tahun 2019 tentang satu data Indonesia, intinya Kabupaten Serang harus satu data,” kata dia.

Ia menjelaskan peluncuran akan dihadiri Kepala BPS RI dan Sektretaris Utama BPS, Diskominfo se-Provinsi Banten, unsur forkopimda, serta para camat dan kepala desa se-Kabupaten Serang.

“Kita juga mengundang anak-anak milenial di Kabupaten Serang,” katanya.
 

Pewarta: Lukman Hakim

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2020