Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Banten Eneng Nurcahyati mengapresiasi kinerja Pemerintah Kabupaten Serang yang terus berupaya membangkitkan obyek wisata di Kawasan Anyer Cinangka melalui berbagai event yang dikemas dalam Anyer Krakatau Culture Festival (AKCF).

"Kita mengapresiasi Pemkab Serang dengan berbagai kegiatannya di AKCF. Kita akan koordinasi terus dengan  Kementerian agar wisata  Kabupaten Serang juga dibantu,” kata Eneng usai mengikuti acara Gala Dinner AKCF 2019 bersama Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah di Anyer, Serang, Selasa.                                     

Ia menilai Pemkab Serang konsisten membangun potensi wisata, hingga  seni budaya pun terus diperkenalkan kepada pengunjung.               

”Tentunya dari pemprov sendiri masih fokus dibidang infrastruktur yang menuju ke tempat wisata, dari penataan wisata sendiri Pemkab Serang sudah cukup baik,” katanya.   

Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah mengatakan, melalui kegiatan AKCF 2019 diharapkan bisa mengundang wisatawan untuk berkunjung ke Anyer, dan memastikan bahwa Anyer sudah aman dan layak untuk dikunjungi.                                     

Selain itu Tatu juga menjelaskan, beberapa kegiatan AKCF akan terus dilaksanakan agar menarik wisatawan berkunjung ke Anyer.                                         

"Masih ada lagi rangkaian kegiatan AKCF 2019 yang akan kita laksanakan, seperti Surfing, AKCF Expo, Anyer Krakatau Adventure Destination, dan Anyer Surfing Competition,” kata Tatu.                

Tatu mengungkapkan, pasca kejadian tsunami memberikan efek penurunan wisatawan Anyer secara drastis, yang berdampak pada ekonomi warga sekitar.                 

”Oleh karena itu, melalui acara Gala Dinner 2019 ini Pemkab Serang mengundang semua pihak, seperti pengusaha lokal, Pengelola hotel, pelaku wisata, dan Dispar Provinsi  Banten dan juga Kabupaten untuk mencari solusi agar wisata Anyer-Cinangka kembali normal,” ujarnya.

Pewarta: Lukman Hakim

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2019