Sosok BJ Habibie,  Presiden ke-3 yang tutup usia, dimata Dimyati Natakusumah adalah sosok yang kepala negara yang unik dan pahlawan bangsa yang telah membawa perubahan Negara Indonesia kearah yang lebih baik terlebih membawa spirit reformasi dan demokrasi.

"Kita merasa kehilangan Sosok BJ Habibie dan rakyat ikut berduka. Karena Almarhum adalah tokoh reformasi sosok pahlawan bangsa. Semoga amal bakti beliau diterima disisi Allah SWT," tutur Dimyati Natakusumah, SH,MH,MSi anggota DPR RI terpilih dari PKS Dapil I Banten, Kamis.

Menurut Dimyati, saat itu diawal kepemimpinan BJ Habibie berjuang dalam memulihkan kepercayaan rakyat pada pemerintah terlebih memulihkan ekonomi bangsa yang sedang terpuruk atau krisis ekonomi.

"Almarhum bapak BJ Habibie dalam pemerintahannya yang hanya 1 tahun 6 bulan negara mampu terintegritarisasi dan demokrasi terbuka luas, terlebih era kebebasan pers mulai bangkit. Jadi kita semua, rakyat Indonesia khususnya Banten merasa kehilangan sosok almarhum. Beliau ada sebagai suri tauladan yang baik bagi kemajuan bangsa Indonesia kedepan," kata  Bupati Pandeglang tahun 2000-2015 ini

Pewarta: Deni Setiadi

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2019