Pangkalan TNI Angkatan Laut (LANAL) Banten, Minggu (02/06), melakukan giat patroli peraian di skeitar perairan Merak, Kota Cilegon Banten. Patroli dengan menggunakan Kapal Patroli keamanan laut (Patkamla) Badak yang diawaki empat personil TNI AL ini, menyisir sekitar jalur lintasan kapal Merak-Bakauheuni yang digunakan sebagai alur lintasan penyeberangan pemudik yang menyeberang dari Pelabuhan Merak Banten, pada jarak minimal satu mil.

Lettu laut (KH) Danius A Sowong, Perwira staff potensi Maritim (PJS Paspotmar) Lanal Banten menjelaskan, kegiatan patroli rencananya akan berlangsung sampai arus balik hingga H+7 nanti, yang tak hanya melakukan pengawasan perairan diskeitar jalur penyeberangan Merak, tetapi juga melakukan pengawasan dan pemantauan keamanan objek vital nasional yang dilakukan dari atas kapal.

"Ya kami dari LANAL Banten bersama stakeholder terkait di bidang kemartiman termasuk Kepolisian, melakukan giat pengawasa dan pemantauan keamanan perairan Laut Banten selama musim angkutan lebaran, kami menyiagakan kapal patroli Patkamla Badak, dan Kapal angkatan laut Temposo yang fokus memantau dan menjaga keamanan objek vital nasional PLTU Suralaya," katanya..

Dari hasil pantauan yang dilakukan kurang lebih setengah jam menyisir sekitar perairan Merak, pihaknya mengaku belum menemukan adanya aktivitas yang menghambat kelancaran lalu lintas penyeberangan penumpang, pihaknya pun berharap giat penyeberangan penumpang selama angkutan lebaran berjalan lancar. "Belum ada kendala dan angguan keamanan yang kami temui, kami berharap semuanya berjalan lancar," ujarnya.

Pewarta: Susmiyatun Hayati

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2019