Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu melalui Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Bengkulu berencana memasang jaringan internet di lokasi Danau Nibung untuk pengembangan objek wisata yang berada di Kabupaten Mukomuko.

“Kegiatan pemasangan jaringan internet dalam lokasi Danau Nibung ini juga untuk memberikan pelayan kepada pengunjung objek wisata ini,” kata Kabid Pariwisata Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Mukomuko, Yulia Reni dalam keterangannya di Mukomuko, Minggu.

Pemerintah setempat melalui Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga setempat tahun ini mendapatkan bantuan pemasangan jaringan internet gratis dari Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Provinsi Bengkulu.

Kegiatan ini merupakan kerja sama antara pemerintah provinsi dengan PT Terkom.

“Kita hanya menerima jaringan internet tersebut terpasang dan dalam lokasi Danau Nibung lalu dapat digunakan oleh penggunjung objek wisata andalan daerah ini,” ujarnya.

Kemudian instansinya menentukan titik koordinat pemasangan jaringan internet lalu titik koordinat tersebut diserahkan kepada Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Provinsi Bengkulu.

Ia menjelaskan, titik koordinat lokasi pemasangan jaringan internet tersebut di area terbuka dalam kawasan Danau Nibung agar jaringan internet tersebut dapat diakses oleh masyarakat.

“Kalau sekarang kami belum bisa menentukan titik koordinatnya. Kami butuh orang yang berpengalaman yang mengerti cara menentukan titik koordinat pemasangan jaringan internet,” tambah dia.

Ia menyatakan, pemasangan jaringan internet itu merupakan bagian dari pengembangan objek wisata di daerah ini, guna menarik minat masyarakat berkunjung di objek wisata ini.

Selain itu, pemerintah setempat juga membuat rencana induk untuk pengembangan objek wisata Danau Nibung di daerah ini selesai dalam tahun ini. rencana induk ini untuk pengembangan objek wisata meliputi penyediaan sarana dan prasaran yang dibutuhkan. ***1***

Pewarta: Ferri Aryanto

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2019