Tangerang (Antaranews Banten) - Wali Kota Tangerang H. Arief R. Wismansyah mendorong agar anggota Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) dari 13 Kecamatan dapat mendorong percepatan terbentuknya Kampung Tematik. 
   
"Program kampung tematik yang digagas akan dihimpun menjadi program yang dinamakan kampung kita," kata Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyan di Tangerang Sabtu.
   
Wali Kota menjabarkan setelah menjalankan program pembangunan fisik dan kebutuhan dasar di kota Tangerang, pemkot akan fokus pada program pembangunan sumber daya manusia masyarakat kota Tangerang.
   
"Untuk itu diperlukan inovasi dan kreatifitas dari LPM untuk bisa mendorong perilaku positif masyarakat," katanya.
   
Ia menuturkan, kampung tematik itu bukan program top down tapi bottom up. Dimana masyarakat yang menentukan mau dibuat seperti apa kampungnya," sambungnya.
   
Arief juga menyampaikan harapannya agar LPM bisa berkembang menyesuaikan dengan perkembangan jaman serta jeli melihat peluang pemberdayaan masyarakat yang melibatkan semua unsur di masyarakat dalam setiap prosesnya. "Tidak hanya kader,tapi juga seluruh unsur elemen masyaarakat," ujarnya.
   
Sudah banyak terbentuk kampung tematik saat ini seperti Kampung Bekelir, kampung Batik, Kampung Hidroponik, Kampung Grenpul, Kampung Markisa, Kampung Mural 3D dan banyak lagi. "Jumlahnya terus bertambah sebab sekarang warga telah aktif membuat lingkungannya menjadi kampung tematik," katanya.
 

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2018