Tangerang (Antaranews Banten) - KiosTix, perusahaan manajemen tiket yang pernah menangani even besar seperti Asian Games 2018 dan Soundrenaline tengah menyiapkan sejumlah gelaran musik di bulan November 2018.

"Tiket pertunjukan musik sudah dapat dibeli secara online melalui laman resmi kami www.kiostix.com," kata Vice President Sales dan Partnership KiosTix Andhika Soetalaksana dalam penjelasannya kepada media di Tangerang, Selasa. 

Even  lain yang  sedang ditangani penjualan tiketnya oleh Kiostix diantaranya konser God Bless 45 Tahun Anniversary Concert (3 Nopember 2018), Kenny G Concert (6 Nopember 2018), The 90’s Festival (10 Nopember 2018), Grand Opening New S Club (11 Nopember 2018), Raisa Fermata Intimate Concert 2018 (21 Nopember 2018), Super Generation Fest (24 Nopember 2018), Trilogi Festival (24 Nopember 2018), dan Konser Sheila On 7 Medan (30 Nopember 2018). 

Sebagai manajemen tiket, jelas Andhika, perusahaannya telah  menangani lebih dari 2 juta penjualan tiket dan 300 even. 

Salah satu kegiatan yang  telah dilaksanakan adalah  pesta musik  yang diadakan di The Pallas, Fairground SCBD, Jakarta Selatan, pada Kamis (1/11) malam. 

Melalui ajang musik ini ditampilkan group Diskopantera yang membawakan lagu-lagu dengan beragam aliran musik seperti pop, dangdut, rock, dan lagu-lagu daerah. 

Kemudian diikuti penampilan para bintang utama; Potret Band (tampil lengkap Anto Hoed, Melly Goeslow, Aksan Sjuman, Nikita Dompas, dan Merry Kasiman), Reza Artamevia, Barakatak Music, Oomleo Berkaraoke, dan Pemuda Sinar Mas. . 

"Kami  puas dengan sukses event terakhir ini. Tiket terjual habis. Hal ini karena event-event musik 90an memang selalu ramai diminati penonton,” ujar Andhika. 

Dalam gelaran musik tersebut  tiket dijual dengan harga Rp350 ribu dan Rp400 ribu, KiosTix menyediakan 2 macam bentuk tiket pada pertunjukan ini, yakni dalam bentuk tiket elektronic (e-ticket) dan tiket gelang (wristband). 

Baca juga: Sabyan gelar konser di Ancol

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2018