Serang (Antaranews Banten) - Realisasi program pembangunan yang kaitannya dengan pembangunan fisik dalam APBD Banten 2018 pada triwulan dua Tahun 2018 baru mencapai 30 persen dari target 40 persen samapi triwulan dua 2018.
     
''Capaian fisik 30 persen, sedangkan keuangan 22 persen dari target fisik itu 40 persen pada triwulan dua ini," kata Kepala Biro Administrasi Pembangunan (Adpem) Provinsi Banten, Mahdani usai rapat pimpinan di Aula Bappeda Banten di Serang, Senin.
    
Menurutnya, realiasi fisik baru mencapai 30 pesen dan keuangan baru mencapai 22 pesen karena beberapa program kegiatan masih dalam tahap proses lelang, sehingga belum ada uang yang dicairkan dari Pemprov Banten kaitannya dengan proyek-proyek yang masih lelang.
    
''Kan biasanya kalau lelang sudah selesai, ada uang umuka cair," kata Mahdani.
     
Sejumlah kegiatan fisik dan keuangan yang realiasinya maih rendah diantaranya pada dinas-dinas atau OPD yang memiliki pos anggaran besar seperti Dinas Kesehatan, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang serta Dinas Permukiman dan Perumahan Rakyat.
      
''Nanti akan sesuai target, sekarang sudah ada penetapan pemenang. Kemudian OPD ngeluarin SPK dan uang kemudian ketarik," katanya.
     
Diantara program atau proyek-proyek yang masih proses lelang adalah jalan dan jembatan, revitaliasi Banten Lama di Dinas PUPR dan Perkim serta Dinas Kesehatan kaitan dengan anggaran untuk program kesehatan sudah disiapkan dan tinggal penggunaan.
     
''Kita kan punya target-taerget, yah harus diselesaikan target ini sekian, ini sekian. Ada juga OPD yang melebihi standar, ada juga memang OPD yang belum. Terutama yang besar-besar anggarannya," kata Mahdani.
      
Pemerintah Provinsi Banten bersama DPRD pada akhir 2017 lalu menetapkan besaran APBD Banten 2018 sebesar Rp11,3 triliun. Rincian APBD Banten 2018 tersebut terdiri dari pendapatan ditargetkan sebesar Rp10,3 triliun. Sedangkan postur anggaran APBD Banten 2018 terdiri dari belanja tidak langsung (BTL) sekitar Rp6,7 triliun dan belanja langsung (BL) sekitar Rp4,6 triliun. 

Baca juga: Banten Bangun 100 Kilometer Jalan Pada 2018

Pewarta: Mulyana

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2018