Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangerang Herman Suwarman berharap inovasi yang dihasilkan Kelurahan Nusa Jaya Karawaci seperti pelayanan publik berbasis digital dan Program Masjid Peduli bisa menjadi inspirasi bagi kelurahan lain hingga ke tingkat yang lebih tinggi.

"Semangat yang ditunjukkan oleh jajaran Kelurahan Nusa Jaya membuktikan bahwa kolaborasi antara pemerintah daerah dan masyarakat bisa menghasilkan dampak yang signifikan bagi kemajuan kota,” kata Sekda Herman dalam keterangannya di Tangerang, Jumat.

Kelurahan Nusa Jaya terpilih mewakili Provinsi Banten di ajang lomba desa dan kelurahan berprestasi tingkat regional.

Sekda Herman menyebut keterlibatan Kelurahan Nusa Jaya dalam ajang ini bukan hanya soal kemenangan, tetapi juga tentang bisa terus mengembangkan potensi daerah.

"Kami optimistis melalui lomba ini Kelurahan Nusa Jaya bisa menjadi inspirasi bagi kelurahan lain hingga ke tingkat lebih tinggi dalam hal inovasi pelayanan dan pengelolaan wilayah yang berorientasi pada kesejahteraan masyarakat," kata dia.

Baca juga: Dinkes Tangerang edukasi pengunjung puskesmas soal pencegahan cacar monyet

Lurah Nusa Jaya Albi Nur Muhammad berharap keikutsertaan Kelurahan Nusa Jaya dalam lomba ini tidak hanya memberikan hasil positif bagi kelurahan tersebut, tetapi juga menjadi motivasi bagi kelurahan-kelurahan lain di Kota Tangerang untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pelayanan.

“Kami akan terus memberikan dukungan kepada setiap kelurahan yang ingin berpartisipasi dan berprestasi di tingkat yang lebih tinggi. Kota Tangerang memiliki banyak potensi, dan kami percaya dengan kerja keras serta kolaborasi kita bisa mewujudkan kota yang lebih maju dan sejahtera,” ujarnya.

Sejumlah inovasi yang telah diterapkan Kelurahan Nusa Jaya adalah Kampung Proklim dan Lalu Lintas, Nusa Jaya Store dan UMKM, digitalisasi pelayanan sampai berkolaborasi dengan pihak industri untuk mengentaskan pengangguran di lingkungan setempat. Lalu, pelayanan publik berbasis digital, pembangunan infrastruktur dan program sosial di antaranya Program Masjid Peduli.

“Kami tidak akan berpuas diri, setelah ini akan terus dikembangkan untuk meningkatkan pelayanan dapat semakin prima, cepat, dan tepat untuk masyarakat setempat,” ujarnya.

Baca juga: Pemkot Tangerang raih penghargaan kolaborasi platform berbasis teknologi

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2024