Tangerang (Antara News) - Mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Budi Luhur (Fikom UBL) Jakarta berhasil meraih juara pertama lomba animasi tingkat nasional di Informatics Championship 2017.

Ricky Widyananda Putro, Kepala Lab Media Komunikasi (LMK) UBL, di Jakarta, Senin, menjelaskan sebanyak dua tim mengikuti lomba ini, yakni LMK Studio terdiri dari Yuliana, Ketut, dan Nandito dengan kategori Animasi.

Tim kedua yakni Kotak Kreatif terdiri dari Fatma Misky, Ahmad Thabathaba'i, dan Rizky Dwi Wahyuni dengan kategori pengembangan game.

Kedua tim ini telah berhasil memenangkan kompetisi Informatics Championship 2017 yang diadakan oleh BEM TI Universitas Negeri Surabaya. "Kompetisi ini merupakan penyelenggaraan yang ketiga dan bersifat nasional," katanya lagi.

Ricky menambahkan, kedua tim sebelum memasuki tahap lima besar harus melewati persaingan yang ketat. Mulai dari kurasi proposal sampai karya oleh juri. Setelah proposal dan karya terpilih mereka masih harus berjuang pitching di hadapan para juri.

Pitching karya dan proposal diadakan pada 18 November 2017 di Gedung Serba Guna Universitas Negeri Surabaya.

"Hasilnya,tim Perwakilan Fikom Budi Luhur menjadi pemenang dalam kategori animasi juara pertama dan kategori pengembangan game juara kedua," ujarnya.

Capaian ini membuat pihak kampus berharap agar lahir mahasiswa kreatif lainnya dengan inspirasi yang ada saat ini.

Menurutnya, UBL selalu memberikan dukungan kepada mahasiswa yang mengembangkan kreativitas, apalagi dalam perlombaan.

Pewarta: Irfan

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2017