General Manager PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Banten kembali melakukan pengecekan kesiapan layanan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) yang berada di wilayah Provinsi Banten.

Abdul Mukhlis menjelaskan bahwa SPKLU yang dicek tidak hanya yang berada di sepanjang "rest area" jalur tol saja tetapi juga seluruh SPKLU yang berada di wilayah Provinsi Banten non jalur tol. Secara keseluruhan terdapat 31 titik lokasi SPKLU dan 1 unit SPKLU "mobile"  yang mana seluruhnya sudah dilakukan pengecekan sehingga siap melayani masyarakat pengguna mobil listrik.

"Beberapa waktu lalu kita sudah cek kesiapan SPKLU di sepanjang jalur "rest area" Tangerang - Merak ataupun sebaliknya, termasuk juga SPKLU dan SPKLU "mobile" yang berada di Pelabuhan Merak. Kini kita juga cek SPKLU yang berada di luar jalur rest area tersebut agar masyarakat bisa menikmati layanan SPKLU dengan optimal," ujar Abdul Mukhlis dalam keterangan resminya.

Adapun beberapa lokasi SPKLU yang dikunjungi Abdul Mukhlis diantaranya adalah SPKLU PLN ULP Cikande, SPKLU Alun-alun Rangkasbitung, SPKLU PLN UP3 Cikupa, SPKLU Mall Ciputra Tangerang, SPKLU PLN UP3 Teluk Naga, hingga SPKLU PLN UID Banten.

Baca juga: PLN imbau pengguna mobil listrik gunakan 'Trip Planner' PLN Mobile

Abdul Mukhlis menambahkan bahwa seluruh SPKLU tersebut sudah dalam kondisi prima dan siap digunakan oleh masyarakat.

"Kondisi seluruh SPKLU yang ada di wilayah Provinis Banten sudah prima, hanya saja kami ingin benar-benar memastikan kembali agar masyarakat pengguna mobil listrik bisa puas menggunakan SPKLU PLN. Kami juga cek kesiapan personil siaga dan tentunya layanan posko SPKLU PLN agar masyarakat bisa terlayani dengan nyaman," terang Abdul Mukhlis.

Tak lupa Abdul Mukhlis juga mengajak masyarakat untuk tidak lagi ragu dalam menggunakan mobil listrik, hal itu karena SPKLU PLN telah terbukti berhasil dalam melayani pengguna mobil listrik pada perjalanan mudik hingga arus balik Lebaran 2024 kali ini.

"Masyarakat dapat mengakses fitur "Electric Vehicle" pada aplikasi PLN Mobile dimana di situ terdapat banyak sekali layanan yang disiapkan PLN guna menghadirkan kemudahan para pengguna mobil listrik mulai dari lokasi titik keberadaan SPKLU, "trip planner_, tersedianya "pop up hotline" layanan SPKLU 24 jam, dan lainnya," kata Abdul Mukhlis.

Abdul Mukhlis juga menyampaikan bahwa PLN terus akan menambahkan SPKLU di lokasi-lokasi strategis lainnya agar masyarakat dapat maksimal terlayani dan tidak ragu untuk memiliki kendaraan listrik kedepannya.

Baca juga: Pemkot gandeng PLN rapikan kabel listrik di Pasar Anyar-Sipon Tangerang

Pewarta: Mulyana

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2024