Dinas Kesehatan Kota Tangerang Banten mencatat 17 puskesmas telah mendapatkan akreditasi paripurna dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) melalui lembaga akreditasi,

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang dr Dini Anggraeni di Tangerang, Senin, mengatakan akreditasi paripurna merupakan akreditasi tertinggi yang menjadi bukti pengakuan terhadap mutu pelayanan fasilitas kesehatan tingkat pertama.

“Pencapaian ini tentunya harus terus dipertahankan untuk menjadi motivasi bagi puskesmas lainnya yang ada di Kota Tangerang. Mudah-mudahan, setelah mendapatkan akreditasi tertinggi ini dapat meningkatkan pelayanan kesehatan di Kota Tangerang,” katanya.

Baca juga: BPBD Kota Tangerang imbau warga waspadai kemunculan ular saat musim hujan

Selain itu, Dinkes Kota Tangerang berharap, lewat pengakuan akreditasi paripurna, kualitas kesehatan di tempat layanan tersebut dapat terus meningkat serta mampu memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik bagi masyarakat.

"Akreditasi paripurna ini menjadi bukti kualitas kesehatan di Kota Tangerang selama ini telah berjalan dengan sangat baik,” katanya.

Pada Desember 2023, ada sembilan puskesmas yang telah mendapatkan akreditasi paripurna yakni Puskesmas Paninggilan, Panunggangan Barat, Petir, Manis Jaya, Poris Plawad, Poris Gaga Lama, Periuk Jaya, Gebang Raya, dan Gembor.

P Januari 2024, ada delapan puskesmas yang terakreditasi paripurna, meliputi Puskesmas Batuceper, Cikokol, Ciledug, Neglasari, Sangiang, Sukasari, Tajur, dan Tanah Tinggi.

Baca juga: Presiden Jokowi resmikan dua jembatan di Kota Tangerang

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2024