Aktor seni peran Penélope Cruz dan Salma Hayek kembali bertemu dalam sebuah reuni sederhana setelah keduanya sempat sama-sama membintangi film "Bandidas" pada 2006 silam.

Melansir People, Sabtu, Penélope Cruz dan Salma Hayek bersama teman-teman dekat mereka berkumpul pada Kamis waktu setempat dalam jamuan makan siang sebagai bagian dari perayaan film baru Cruz yang berjudul "Ferrari". Dipandu oleh Hayek dan Kristen Stewart, acara tersebut juga dihadiri oleh sejumlah selebritas seperti Alicia Silverstone, Geena Davis dan Vin Diesel.

Sebuah foto menunjukkan Hayek dan Cruz melakukan swafoto, sementara foto lainnya menunjukkan pasangan tersebut berpose bersama Kristen Stewart.

Baca juga: Demi ketenangan, Angelina Jolie berencana tinggalkan Los Angeles

Meskipun "Bandidas" merupakan satu-satunya proyek film yang dibintangi Hayek dan Cruz bersama pada 17 tahun lalu, namun mereka tetap berteman dekat selama bertahun-tahun, utamanya sejak Cruz kali pertama mendarat di Los Angeles. Saat itu, keduanya tidak pernah bertemu secara langsung alias hanya berbincang melalui telepon. Tetapi Hayek berusaha untuk terus memberikan sambutan hangat kepada Cruz.

"Saya datang ke sini sejak dua bulan lalu dan tidak mengenal siapa pun di sini. Kemudian (Salma) menjemput diriku dan berkata, 'Kamu tidak akan pergi ke hotel. Kamu datang ke rumahku karena ini awalnya sulit dan kamu akan merasa sangat kesepian," kata Cruz tahun lalu di The Ellen DeGeneres Show.

Peraih Oscar itu lalu mengaku sempat merasa takut saat kali pertama tiba di California Selatan. Dia bahkan awalnya tidur di kamar Hayek.

"Pada tengah malam, dia bilang saya memegang tangannya karena saya takut. Saya sedang bermimpi, saya tidak tahu," kata Cruz kepada DeGeneres.

Baca juga: Selena Gomez dan Benny Blanco ternyata jadian

Pewarta: Ahmad Faishal Adnan

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2023