PT Jakarta Propertindo (Jakpro) menegaskan renovasi atau perbaikan rumput Jakarta International Stadium (JIS) tidak menggunakan Penyertaan Modal Daerah (PMD) dari APBD DKI Jakarta 2023.
 
"Enggak, enggak, enggak (pakai PMD). (Pakai) Jakpro," kata Direktur Utama Jakpro Iwan Takwin saat ditemui di Jakarta, Rabu.
 
Iwan memastikan pergantian rumput itu akan menggunakan keuangan dari internal Jakpro termasuk segala persiapan menjelang Piala Dunia U-17 pada November-Desember 2023.
 
Menurut Iwan, pihaknya sudah memiliki dana untuk pengembangan fasilitas dalam stadion sehingga tidak akan menggunakan PMD.
 
Kendati demikian, saat ditanyakan rincian anggaran yang digunakan pihaknya tak bisa menyebutkan karena masih dianalisa.
 
"Kalau anggaran kan kita selalu ada untuk pengembangannya. Kan harus ada, sudah siap," kata Iwan menambahkan.

Baca juga: Piala Dunia U-17, Perbaikan akses dan rumput JIS dipercepat
 
Sebelumnya, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan perbaikan atau renovasi rumput JIS jelang sepak bola Piala Dunia U-17 menjadi tanggung jawab Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.
 
"Tadi kan sudah dijelaskan oleh Pak Menteri di dalam, rumput itu DKI (yang merenovasi) termasuk juga luar di jalan akses dari timur ke barat," kata Heru di gedung Kementerian PUPR, Jakarta Selatan, Rabu.
 
Heru menyebut, tidak hanya rumput saja yang menjadi tanggung jawab Pemprov DKI, tetapi juga perbaikan akses masuk JIS dari sisi Timur ke Barat melintasi Danau Cincin.
 
Selain itu, Heru menyebut rumput JIS direnovasi Pemprov DKI Jakarta karena berdirinya stadion itu juga seluruhnya dikerjakan oleh PT Jakarta Propertindo (Jakpro).
 
"JIS itu dilakukan oleh Jakpro. Salah satunya adalah masih beban tanggung jawab kontraktor yang lama. Orang tinggal 93 hari lagi, besok sudah tinggal 92 hari," ucap Heru.
 
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) berbagi tugas dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terkait penyiapan dan peningkatan akses eksternal Stadion Jakarta International Stadium (JIS) sebagai arena utama Piala Dunia U-17.

Baca juga: Akses JPO penghubung JIS-Ancol segera dibangun
Baca juga: Erick Thohir minta doa dukungan untuk timnas U-17

Pewarta: Luthfia Miranda Putri

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2023