Jakarta (Antara News) - Traveloka perusahaan penyedia jasa web travelling merilis kembali empat hotel murah (budget hotel) terbaik di Jakarta ditujukan bagi tamu yang ingin melaksanakan kegiatan bisnis di Jakarta atau berwisata.

Jakarta merupakan salah satu kota tersibuk di Nusantara. Kota yang pernah dikenal dengan nama Batavia dan Jayakarta ini dikunjungi ribuan pekerja maupun wisatawan setiap harinya.

Beberapa diantaranya bahkan harus menginap di hotel, untuk menyelesaikan urusan bisnis atau menikmati berbagai tempat wisata di ibukota. Namun tentu saja, akomodasi di luar kota bakal menyedot biaya yang cukup besar, apalagi jika Anda harus mengunjungi Jakarta dengan frekuensi yang cukup sering.

Solusinya adalah menginap di hotel murah yang ada di Jakarta. Di tengah gemerlap dan pesatnya laju pembangunan di ibukota, masih ada banyak hotel yang menawarkan tarif menginap dengan harga rasional, sertatidak mengorbankan ketersediaan fasilitas penunjang kenyamanan.

Berikut Traveloka menyediakan daftar rekomendasi hotel murah di Jakarta, yang patut menjadi rekomendasi.

1. Max One Hotels
Terletak di pusat kota Jakarta, Anda bisa dengan mudah mengunjungi Monas dari Max One Hotels. Selain itu tidak perlu bingung mencari alternatif tempat untuk santap siang maupun malam, lantaran terdapat cukup banyak restoran di sekitar area hotel.

Waktu istirahat Anda di Max One Hotels bakal semakin terasa nyaman dengan kehadiran staf yang nyaman, beserta kamar tidur yang dilengkapi pendingin ruangan, TV, kamar mandi plus shower air hangat, dan lemari penyimpan.

Ingin mencari informasi terbaru di Internet atau mengakses akun sosial media? Max One Hotels juga menyediakan WiFi gratis dengan kecepatan yang cukup memadai dan bisa diakses dari semua area.

2. Fave Hotel Pasar Baru
Fave hotel Pasar Baru merupakan pilihan tepat bagi mereka yang ingin menikmati suasana kota Jakarta dengan nyaman. Hotel yang terletak di Jalan K.H. Samanhudi ini menjanjikan kamar tidur yang nyaman, dengan layanan sarapan pagi yang lezat, serta staff yang ramah serta sigap membantu segala keperlguan Anda.

Seperti yang sudah pernah disinggung sebelumnya, lokasi fave hotel Pasar Baru pun terbilang sangat strategis. Anda hanya perlu menumpang taxi selama 15 menit untuk menuju Monas dankawasan Kota Tua. Pendek kata, jika Anda mencari hotel murah di Jakarta dengan lokasi strategis, fave hotel Pasar Baru merupakan pilihan yang tepat. Selain fave hotel Pasar Baru, beragam list hotel lain sebenarnya bisa Anda lihat di web traveling seperti wiki travel dan Traveloka.

3. Ibis Budget Hotel Cikini
Hotel murah di Jakarta yang satu ini menawarkan kamar tidur yang nyaman, lokasi strategis, dan beberapa fasilitas pendukung yang bakal membuat Anda semakin betah berlama-lama di sini. Salah satunya adalah took serba ada di area hotel, yang menyediakan berbagai barang kebutuhan sehari-hari dengan harga yang cukup rasional.

Selain itu Ibis Budget Hotel juga menyediakan akses WiFi gratis yang bisa diaskes dari semua area. Para tamu juga bisa menikmati santap siang dan malam di restoran yang ada di sini.

Bagi Anda yang ingin menikmati pemandangan indah kota Jakarta dari gedung pencakar langit di daerah Thamrin, disarankan untuk memilih kamar yang menghadap ke arah barat.

4. Tune Hotel Pasar Baru
Tune Hotel Pasar Baru merupakan salah satu hotel murah di Jakarta yang sudah cukup ternama di kalangan traveler. Setiap tamu yang menginap di sini bakal mendapat aksesWiFi gratis, kamar tidur dengan pendingin udara, dan kamar mandi dengan fasilitas dan perlengkapan bersih diri.

Tune Hotel Pasar Baru tidak terletak terlalu jauh dengan berbagai lokasi penting seperti Stasiun Gambir dan Pasar Baru, sehingga dipastikan perjalanan Anda bakal berjalan mulus jika memilih untuk menginap di sini.

Di lantai dasar Tune Hotel PasarBaru, Anda bisa bersantai sejenak sembari menikmati secangkir kopi dan berbincang bersama teman di kafe Oey Kopitiam.

Pewarta: Ganet Dirgantoro

Editor : Pemasaran


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2015