Lebak (Antara News) - Kepolisian Resor Lebak, Banten, siap melaksanakan "Operasi Ketupat Kalimaya 2015" untuk memberikan pengamanan arus mudik Lebaran 2015.

"Kami menyiagakan sarana dan prasarana sebanyak 43 kendaraan untuk pengamanan Lebaran," kata Kapolres Lebak Ajun Komisaris Besar Didi Hayamansah di Lebak, Kamis.

Ia mengatakan, saat ini sarana dan prasarana kendaraan kondisinya laik untuk dioperasikan pengamanan arus mudik.

Mereka petugas melakukan patroli keliling ke lokasi-lokasi rawan kejahatan dan kemacetan lalu lintas.

"Kami berharap keterlibatan kendaraan itu dapat mencegah kejahatan juga dapat mengatasi kemacetan," katanya.

Menurut dia, pelaksanaan "Operasi Ketupat Kalimaya 2015" juga melibatkan sebanyak 300 personil dan mereka berjaga di posko-posko Lebaran.

Selain itu juga disebar di tempat-tempat keramaian,seperti pasar, terminal bus, stasiun, pusat perbelanjaan, SPBU dan bank.

Petugas pengamanan itu bekerja keras untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat yang akan merayakan Lebaran di kampung halaman.

Diperkirakan jalur padat yakni stasiun KA Rangkasbitung dan Terminal Bus Mandala.

"Kami berharap masyarakat dapat berpartisipasi untuk membantu petugas keamanan dalam upaya mencegah kejahatan," katanya.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Lebak Alkadri mengatakan pihaknya akan bekerja sama dengan kepolisian untuk pengamanan arus mudik Lebaran.

"Kami akan bersama-sama untuk mengatur lalu lintas dilintasan padat kendaraan, diantaranya sekitar pasar Rangkasbitung dan Stasiun KA," katanya.

Pewarta: Mansyur

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2015