Jakarta (Antara News) – PT. 24 Jam Online menyampaikan pemberitahuan kepada pelanggan bahwa sistem transaksi Unipin voucher "game online" sudah kembali berjalan normal setelah sebelumnya banyak keluhan pelanggan dalam melakukan transaksi.

"Tim Teknis PT 24 Jam Online - selaku penerbit UniPin  Voucher Game Online – telah selesai melakukan perbaikan sistem," kata Ashadi Ang, Direktur Eksekutif PT 24 Jam Online di Jakarta, Selasa.

Menurut Ashadi, sistem saat ini  sudah berjalan normal seperti semula dan pelanggan sudah dapat melakukan transaksi seperti biasanya.

Indikasi secara teknis yang terjadi, adalah sistem kami terkena dampak Heartbleed Bug, sebuah lubang  keamanan yang mencari target dengan menggunakan OpenSSL yang banyak digunakan untuk menyimpan data dengan aman.

Heartbleed Bug inilah yang mengakibatkan gangguan pada system transaksi kami.

"Atas nama manajemen PT. 24 Jam Online kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini. Kepada customer yang terkena dampak akibat peristiwa ini, kami telah melakukan penggantian sesuai dengan akibat yang ditimbulkannya yang dialami oleh masing-masing customer, serta memberikan bonus berupa voucher UniPin," kata Ashadi.

Ashadi juga menambahkan, "PT 24 Jam online secara kontinu melakukan update terhadap system keamanaan transaksi kami, dan melakukan langkah-langkah antisipasi untuk mencegah terulangnya peristiwa semacam ini di masa depan.

Hal ini merupakan bentuk keseriusan komitmen kami untuk meningkatkan kualitas pelayanan yang semakin baik kepada pelanggan. 

"Kami juga menghimbau kepada para customer untuk mengganti passwordnya dan security key secara berkala untuk menghindari penyalahgunaan dari pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab," ujar dia.

"Untuk peningkatan kualitas pelayanan kami terus membuka layanan contact center kami. Setiap hari kerja – Senin s/d Jumat pukul 09.00 s/d 18.00 -  bisa menghubungi call center kami di 021-33323200/533 2685 / 533 2693, atau email  cs@24jam.asia," ujar dia.


 

Pewarta:

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2014