Tangerang (AntaraBanten) - Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah meminta kepada para siswa agar jangan percaya dengan bocoran soal Ujian Nasional (UN).

"Siswa gak usah percaya dengan jawaban - jawaban yang beredar," kata Arief saat memantau pendistribusian soal ujian di SMK Negeri 4, Kota Tangerang, Minggu.

Dikatakannya Pemerintah Kota Tangerang sudah mulai mendistribusikan soal ujian ke rayan-rayon SMK maupun SMA dengan pengawalan yang ketat dari panitia dan pihak kepolisian.

Wali Kota juga berharap agar seluruh siswa SMA dan SMK yang akan mengikuti UN besok serta mempersiapkan diri dan konsentrasi dalam mengerjakan soal-soal ujian.

"Saya berharap agar pelaksanaan UN tahun ini terlaksana dengan baik, aman dan lancar dengan tingkat hasil kelulusan yang maksimal ," katanya.

Arief menuturkan persiapan ruang kelas sudah dilakukan dengan baik. Oleh karenanya agar pihak sekolah juga dapat menjaga ketertiban dan kenyamanan bagi para siswa sehingga dapat berkonsentrasi penuh dalam mengerjakan soal-soal.

Ia juga menjelaskan tingkat kelulusan UN di Kota Tangerang dapat terus dipertahankan dan seluruh siswa SMA dapat lulus dengan hasil yang memuaskan.    
"Tingkat kelulusan agar ditingkatkan," katanya.

Ketua Pengawas Distribusi soal UN Rayon 1 Roberto Tomahu mengatakan soal ujian sedang dalam pendistribusian ke tujuh rayon yang diantaranya 2 Rayon SMK, 3 Rayon SMA, 1 Rayon MAN dan 1 Rayon Paket C.

"Untuk Rayon I, jumlah siswa yang ikut ujian sebanyak 6.676 peserta dari 55 sekolah," katanya.

Ditambahkannya untuk pengawas ujian melibatkan 250 dosen. Sedangkan sekolah yang berjumlah lebih dari lima kelas akan diawasi dua pengawas atau lebih. "Intinya, kita antisipasi tidak adanya kebocoran," katanya.

Pewarta:

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2014