Serang (AntaraBanten) - Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Serang Hengky Datu Andaka mengatakan jumlah pencari kerja di daerah tersebut setiap tahun cukup tinggi.

"Pada 2012 jumlah pencari kerja tercatat 11 ribu orang, dan tahun ini sampai dengan akhir Agustus tercatat 7.511 orang," katanya di Serang, Banten, Rabu.

Menurut dia, data pencari kerja tersebut diperoleh dari pengurusan kartu kuning, yang merupakan salah satu persyaratan untuk melamar pekerjaan, pada instansi tersebut.

Ia juga menyatakan, para pencari kerja yang membuat kartu kuning tersebut didominasi lulusan sekolah menengah atas (SMA)/sederajat.


"Pencari kerja SMA/sederajat cukup tinggi, karena setiap tahun terus terjadi kelulusan sekolah serta banyak diantaranya tidak melanjutkan pendidikan karena berbagai faktor, dan memilih untuk mencari kerja," ujarnya.

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, kata dia, siap memfasilitasi para lulusan yang ingin bekerja tersebut, diantaranya dengan mengeluarkan kartu kuning dengan proses cepat, yakni sudah jadi dalam sehari.

Mengenai tujuan pencari kerja, menurut dia, banyak yang di dalam kota, tapi juga tidak sedikit dengan tujuan luar daerah.

"Di Kota Serang cukup banyak peluang kerja, baik dari industri/pabrikan, super market dan jasa lainnya, sehingga banyak warga yang mencari kerja di dalam kota," katanya.

Terkait jumlah pengangguran, menurut dia, data riilnya ada di Badan Pusat Statistik (BPS) yang terus melakukan pendataan, sedangkan di Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi hanya berdasarkan pengurusan kartu kuning.

"Dari data yang membuat kartu kuning atau pencari kerja pun tidak bisa dikatakan sebagai data pengangguran, karena kemungkinan banyak diantaranya sekarang telah bekerja," ujarnya.

Pewarta:

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2013