Tendangan penalti yang dieksekusi Marko Simic mengamankan tiga poin bagi Persija Jakarta yang menang 1-0 kontra Persiraja Banda Aceh dalam laga pekan keenam Liga 1 Indonesia di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Sabtu malam.

Hujan deras yang mengguyur sempat memaksa pertandingan dihentikan dan selepas dilanjutkan Simic mengunci kemenangan lewat titik putih setelah Muhammad Isa didakwa melakukan pelanggaran di dalam kotak terlarang.

Baca juga: Liga Inggris: Townsend ungkapkan tiru selebrasi gol Ronaldo saat lawan MU

Kemenangan membawa tim besutan Angelo Alessio merangsek naik ke peringkat ketiga klasemen dengan koleksi 10 poin, sedangkan Persiraja yang gagal menambah raihan tiga poin tak beranjak dari posisi juru kunci, demikian catatan laman resmi Liga 1 Indonesia.

Persiraja yang bernafsu meninggalkan dasar klasemen tampil agresif sejak sepak mula dan bisa menciptakan peluang saat laga baru berusia dua menit ketika Shori Murata berusaha menyelesaikan umpan tarik dari sisi kiri, sayang tembakannya masih terlalu tinggi di atas mistar gawang.

Pertandingan lantas sempat dihentikan oleh wasit Adi Riyanto setelah 14 menit berlangsung karena hujan deras yang mengguyur membuat permukaan lapangan tergenang dan membuat bola sulit bergulir.

Selepas nyaris 45 menit lamanya tertangguhkan, laga dilanjutkan dan Persiraja yang bertindak sebagai tuan rumah menciptakan peluang lebih dulu melalui tembakan jarak jauh Murata yang sayangnya masih bisa dimentahkan oleh kiper Adizi Lenzivio.

Persija balas mengancam lewat aksi tendangan akrobatik Simic, tetapi bola belum menemui sasaran dan babak pertama berakhir imbang tanpa gol.

Memasuki babak kedua, Adixi kembali dipaksa melakukan penyelamatan atas tembakan Defri Rizki yang merangsek ke dalam kotak penalti.

Persija lantas mendapat hadiah tendangan penalti ketika upaya sapuan tak sempurna Isa atas bola umpan silang kiriman Rezaldi Hehanusa, tetapi ia malah berakhir menendang wajah gelandang pengganti Alfriyanto Nico Saputro.

Insiden itu segera disambut kartu merah dari wasit Adi Riyanto untuk Isa dan hadiah tendangan penalti bagi Persija, yang dengan akurat disarangkan Simic ke dalam gawang Persiraja demi memecah kebuntuan pada menit ke-71.

Situasi 11 vs 10 memudahkan Persija untuk menjaga keunggulan 1-0 mereka atas Persiraja hingga peluit tanda laga usai berbunyi.
 

Pewarta: Gilang Galiartha

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2021