Pandeglang,  (Antara Banten) - Bupati Pandeglang, Provinsi Banten Erwan Kurtubi menyatakan pengadaan barang dan jasa di lingkungan pemerintahan Pandeglang harus dilaksanakan secara transparan.
   
"Pemerintah Kabupaten Pandeglang telah bertekad untuk melaksanakan pengadaan barang dan jasa secara transparan sehingga diketahui publik, dan itu harus dilaksanakan oleh para pihak yang terlibat dalam pengadaan tersebut," katanya pada acara bimbingan teknis pengadaan barang dan jasa di Pandeglang, senin.
   
Pengadaan harus dilakukan transparan, kata dia, selain untuk meminimalisasi terjadi penyimpangan juga mencegah timbulnya kecurigaan dari pihak lain.
   
"Kalau kita sudah terbuka, maka tidak akan timbul kecurigaan dari manapun karena semua pihah, termasuk mayarakat megetahui secara jelas," katanya.
   
Mengenai petugas pelaksana pengadaan barang dan jasa, menurut dia, telah beberapa kali dilakukan pelatihan bagi aparatur, termasuk pengguna anggaran, kuasa anggaran dan panitia pengadaan, jadi akan berjalan lancar.
   
Namun, pada pelatihan sebelumnya tingkat kelulusannya masih belum memuaskan, dan diharapkan pada pelatihan bimtek kali ini akan lebih baik.
   
Untuk itu, ia berharap peserta pelatihan dapat mengikuti kegiatan tersebut secara baik dan bertanggung jawab, sehingga akan berdampak terhadap tingginya tingkat kelulusan yang pada akhirnya juga berpengaruh terhadap kelancaran kegiatan pengadaan barang dan jasa di daerah tersebut.
   
Kepala Bindang Administrasi Perkonomian Sekretariat Kabupaten Pandeglang Anwari Husnira yang juga ketua pantia bimtek menjelaskan, bimtek itu guna menambah wawasan dan pengetahuan aparatur dalam pengadaan barang dan jasa pemerintah.
   
"Di harapkan ke depan pengadaan barang dan jasa dapat dilaksanakan sesuai dengan peraturan yang ada agar terhindar dari kesalahan. Tentunya dengan bimtek ini diharapkan banyak yang lulus ujian sertifikasi," katanya.
   
Anwari juga menambahkan kegiatan tersebut dilaksanakan  29 April-1 Mei 2013 dilanjutkan dengan ujian sertifikasi pada 2 Mei 2013, dengan jumlah peserta sebanyak 100 orang terdiri dari perwakilan darisetiap satua kerja perangkat daerah di lingkungan pemerintahan Kabupaten Pandeglang. (Humas Pandeglang).

Pewarta:

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2013