Sejumlah komunitas otomotif di Kota Tangerang, Banten, mengelar sunatan massal kepada anak yang kurang mampu bermukim di Kecamatan Cipondoh dan Pinang pada saat pandemi COVID-19 dengan menerapkan protokol kesehatan.

Ketua komunitas otomotif Karimun Club Tangerang (KCT), Guntur Wijaya di Tangerang, Minggu mengatakan ini merupakan program peduli bersama untuk membantu kaum dhuafa yang orang tuanya dianggap tidak mampu.

"Sebagai fasilitasor tempat sunatan massal itu adalah kafe Roemah Kenjang yang berada di Cipondoh dengan melibatkan sejumlah dokter," katanya.

Menurut Guntur, bahwa dalam komunitas otomotif tersebut diantaranya KCT, Ninja SRS dan Toyota Rush Club (TRCI) serta komunitas lainnya memberikan donasi untuk mengelar sunatan massal itu.

Dalam acara tersebut sebanyak 51 anak disunat dengan mengunakan metode super ring bius tanpa jarum suntik sehingga anak tidak merasakan sakit saat dan setelah dikhitan.

Program sosial tersebut tercetus oleh sejumlah komunitas yang biasa bersilaturahmi di kafe sehingga akhirnya diputuskan dengan bakti sosial sunatan massal.

Namun setelah anak-anak tersebut disunat maka mereka mendapatkan sertifikat dan uang tanda terima kasih dari panitia.

Dia menambahkan dalam bakti sosial itu tetap menerapkan protokol kesehatan, tidak berkerumun, orang tua anak mengunakan masker dan tetap cuci tangan yang telah disediakan oleh panitia.

KCT Tangerang sebelumnya juga mengelar program peduli sosial dengan mengalang dana untuk membantu korban gempa di Palu, Sulawesi Tengah dan Tsunami di Banten.

Sementara itu, pemilik kafe Roemah Kenjang, Diah mengatakan pihaknya bersama panitia melakukan pendekatan kepada beberapa dokter untuk dapat membantu dalam bakti sosial itu.

Diah mengatakan dalam acara khitanan tersebut bahwa seorang anak ditangani oleh dokter dan para medis yang ditempatkan pada ruang khusus sehingga tidak ada kerumunan.

Pihak panitia, menurut Diah telah melaporkan kepada aparat terkait menyangkut izin bakti sosial dan telah mendapatkan persetujuan.

Pewarta: Adityawarman

Editor : Lukman Hakim


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2021