Pemerintah Kota Banda Aceh menargetkan vaksinasi COVID-19 terhadap tenaga kesehatan di daerah itu akan selesai dalam tiga hari atau hingga Rabu (10/2).

"Kita targetkan selesai tiga hari, dan sampai hari ini sudah lebih dari seribu nakes yang divaksin dari total enam ribu lebih nakes di Banda Aceh," kata Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman di Banda Aceh, Senin.

Untuk diketahui, sebanyak 11 Puskesmas di Banda Aceh hari ini sudah mulai melakukan vaksinasi terhadap seluruh tenaga kesehatan yang sudah memenuhi persyaratan sebagai penerima vaksin.

Aminullah meyakini vaksinasi nakes di Banda Aceh selesai sampai batas waktu yang telah ditargetkan, hal itu karena sudah banyaknya vaksinator, dan para tenaga kesehatan sudah menyatakan kesiapannya.

"Sekarang kita sudah punya dan menyiapkan 56 tenaga vaksinator, dan semua nakes menyatakan siap untuk divaksin," ujarnya.

Aminullah bersyukur karena sejauh ini tidak ada tenaga kesehatan di Banda Aceh yang menolak untuk divaksin. Apalagi 11 Puskesmas juga sudah dapat melayani proses vaksinasi tersebut.

Aminullah menyebutkan, sampai hari ini dari seribuan tenaga kesehatan yang telah menjalani vaksinasi belum ada yang menyampaikan keluhan atau melaporkan efek samping.

"Semua dalam lindungan Allah SWT. Insyaallah semua nakes yang jumlahnya mencapai 6.000 bisa rampung divaksin sesuai jadwal," kata mantan Direktur Bank Aceh itu.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Taqwallah mengapresiasi komitmen Banda Aceh menyukseskan vaksinasi tahap pertama ini.

"Bukan hanya pada hari kerja, sampai sabtu-minggu juga digelar vaksinasi di RSUD Meuraxa. Saya harap kebijakan Wali Kota Banda Aceh bisa ditiru kepala daerah lainnya di Aceh," kata Taqwallah.

Pewarta: Rahmat Fajri

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2021