Putaran 64 besar Piala Prancis ditangguhkan akibat diskorsnya sejumlah klub amatir terkait pandemi COVID-19, demikian dilaporkan AFP.

Klub-klub strata teratas Prancis baru akan mengikuti Piala Prancis pada fase tersebut.

Baca juga: Pelaksanaan Piala Dunia Antarklub diundur ke Februari 2021

Pertandingan-pertandingan itu dijadwalkan berlangsung pada 2-3 Januari. Dengan demikian putaran kedelapan yang awalnya akan dimainkan bulan depan harus dijadwal ulang, setelah fase-fase awal turnamen terdampak lockdown parsial di Prancis.

Federasi Sepak bola Prancis (FFF) mengatakan pihaknya bekerja dengan liga-liga regional untuk berusaha dan menjadwal ulang pertandingan-pertandingan putaran keenam dan ketujuh untuk Januari.

FFF menambahkan bahwa jadwal untuk pertandingan-pertandingan putaran kedelapan, yang diikuti klub-klub strata kedua Prancis dan 64 besar, yang merupakan awal dari fase final kompetisi, akan ditentukan pada kemudian hari.
 

Pewarta: A Rauf Andar Adipati

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2020