Barito putera terus membujuk pemain mudanya, Bagus Kahfi, untuk tetap bertahan bersama tim berjuluk "Laskar Antasari" itu dan tak tergoda bermain di luar negeri.

Dilansir dalam laman resmi klub yang dipantau dari Jakarta, Kamis, bos Barito Putera Hasnuryadi Sulaiman berharap ia bertahan sebelum menemukan klub barunya. Apalagi kontrak pemain berusia 18 tahun itu masih berjalan hingga tahun depan.

"Keinginan Bagus Kahfi apabila ingin berkarier di luar negeri karena restu dari orang tuanya. Tapi kami tetap ingin dia memperkuat Barito Putera," ujar dia.

Bagus saat ini tengah dalam masa pemulihan cedera patah pergelangan kaki sejak Maret di Inggris. Cedera itu didapatinya saat membela Garuda Select. Meski pergelangan kakinya sudah normal namun ia hanya bisa latihan ringan.

Hasnuryadi ingin agar Bagus untuk sementara waktu bermain di Indonesia hingga mentalnya matang. Jika tetap ingin bermain di luar negeri, manajemen Barito Putera berjanji akan memberikan jalan dengan mencarikan klub yang tepat.

"Saya sampaikan bahwa sebetulnya jika dia betul-betul berkarier di Barito, kita akan berikan dia tempat utama dan itu sangat bagus bagi kariernya. Nanti pada waktunya, kalau perlu kita yang mencarikan dia klub di luar negeri yang memang betul-betul menjamin tempat dia untuk bermain," kata dia.

Apabila mengambil keputusan secara tergesa-gesa, ia takut Bagus malah jadi penghangat bangku cadangan dan sulit mendapat menit bermain seperti yang dialami Egy Maulana Vikri.

"Bahkan kira langsung menawarkan kontrak jangka panjang sama yang bersangkutan, tapi yang bersangkutan memilih untuk berkarier di luar negeri," kata dia.
 

Pewarta: Asep Firmansyah

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2020