Ribuan warga Kabupaten Lebak, Banten menerima pembagian daging kurban dari pengurus masjid Persatuan Islam (Persis) Rangkasbitung, pengusaha dan partai politik.

"Kami membagikan daging kurban itu membangun rasa kepedulian dan saling membantu sesama manusia," kata Ketua Panitia Pengurus Wilayah Persatuan Islam (Persis) Kabupaten Lebak Mas Yanto di Lebak, Senin.

Penyembelihan hewan kurban sebanyak enam ekor kerbau dan 13 ekor domba berjalan lancar dengan melibatkan para jamaah.

Selama ini, Persis Kabupaten Lebak setiap Hari Raya Idul Adha melaksanakan penyembelihan hewan kurban sebagai perintah Allah Swt.

Peristiwa hewan kurban itu sebagaimana perintah Allah Swt yang ditujukan kepada Nabi Ibrahim melalui mimpi untuk menyembelih putranya Ismail As.

Namun, atas perintah Allah Swt itu maka Ibrahim iklas dan rela untuk melakukan penyembelihan kepada putranya, namun berkat mukzijat akhirnya Ismail diganti dengan seekor domba.

Dengan demikian, ujar dia, para jamaah Persis Lebak setiap tahun melaksanakan hewan kurban dan dibagikan kepada kaum mustahik atau penerima.

"Kita mendistribusikan daging hewan kurban ke lima kecamatan antara lain Rangkasbitung, Cibadak, Maja, Kalanganyar dan Warunggunung," katanya.

Ketua Gabungan Pengusaha Seluruh Indonesia (Gapensi) Kabupaten Lebak Muhammad Nabil Jayabaya mengatakan pihaknya mendistribusikan daging hewan kurban sebanyak 12.000 orang dan mereka yang menerima penarik becak, tukang ojeg dan sopir angkot.

Dimana mereka di tengah pandemi COVID-19 tentu terdampak ekonomi, sehingga kesulitan untuk memenuhi kebutuhan pangan.

Karena itu, dirinya merasa terpanggil untuk berbagi rezeki untuk membantu mereka dengan membagikan daging kurban.

"Kami menyembelih hewan kurban sebanyak 11 ekor sapi dan 55 ekor domba," katanya mejelaskan.

Sementara itu, Ketua Panitia Kurban Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Lebak Lili Sugiyanto mengatakan mendistribusikan daging hewan kurban hingga ribuan paket untuk masyarakat yang tidak mampu ekonomi juga kader partai.

Penyembelihan hewan ternak sebanyak 49 ekor terdiri dari sapi 16 ekor, 2 kerbau dan 31 domba.

"Kami berharap pembagian daging itu bermanfaat dan dapat meningkatkan gizi," katanya.
 

Pewarta: Mansyur suryana

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2020